Ketika memasuki masa liburan banyak orang ingin menghabiskan liburannya dengan keliling mencari pemandangan indah untuk refreshing. Bagi anda yang suka menikmati liburan dengan cara travelling wisata alam, kota Samarinda bisa menjadi salah satu pilihan kota yang dapat anda kunjungi. Ibu Kota Kalimantan Timur ini memiliki banyak panorama alam yang indah dan memesona. Jika anda berkunjung ada beberapa Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Samarinda yang wajib anda datangi bersama keluarga.
Rekomendasi Tempat Wisata di Samarinda, Kalimantan Timur
1. Pulau Beras Basah
Destinasi wisata yang satu ini wajib anda kunjungi jika ke Samarinda. Wisata alam paling popular ini memiliki panorama alam yang sangat indah. Anda membutuhkan waktu sekitar tiga jam untuk dapat sampai ke lokasi ini namun tidak perlu khawatir karena sepanjang perjalanan anda tidak akan merasa bosan karena hamparan lautan nan biru terbentang memanjakan mata anda.
Destinasi yang berada di selat Makassar ini memiliki pasir putih bersih yang terbentang luas, di pulau ini selain anda dapat pemandangan bawah laut yang memiliki keindahan luar biasa. Pemandangan di pulau ini mampu memanjakan dan menghilangkan rasa penat dari tumpukan kerjaan.
2. Air Terjun Tanah Merah
Tempat Wisata Alam di Samarinda yang dapat anda kunjungi adalah air terjun yang berada di tanah merah. Meskipun sederhana namun lokasi ini memiliki pemandangan yang cantik dan menarik, anda dapat berkeliling menggunakan kapal untuk melihat pemandangan air terjun yang indah.
3. Hutan Pinus Samboja
Bagi anda yang ingin berwisata jauh dari kebisingan kota destinasi ini cocok untuk anda. Seperti namanya tempat wisata ini merupakan hutan yang ditanami ribuan pohon pinus dengan panorama yang hijau nan indah.
Wisata ini cocok untuk anda yang ingin melakukan piknik dan makan bersama keluarga dengan udara sejuk dan pemandangan yang asri.
4. Telaga Permai Batu Besaung
Tempat Wisata Alam di Samarinda selanjutnya yang bisa anda cantumkan dalam daftar list perjalanan anda adalah Telaga Permai Batu Besaung. Tempat wisata ini berjarak sekitar 15 km dari pusat Kota Samarinda. Destinasi ini anda juga akan menemukan bumi perkemahan dan beberapa air terjun yang berada dalam telaga, sehingga tempat ini cocok anda datangi bersama teman-teman.
Jika anda ingin berkemah di destinasi ini anda tidak perlu khawatir karena tempat wisata ini telah dilengkapi sarana dan prasarana yang memadai, namun anda wajib menjaga kebersihan tempat dan tidak boleh meninggalkan sisa api unggun begitu hal ini untuk mencegah kebakaran.
5. Pantai Pangempang
Salah satu destinasi yang sering dikunjungi oleh wisatawan adalah pantai pangempang. Bagi anda yang menyukai berwisata ke daerah pantai, destinasi ini wajib anda kunjungi. Pantai ini terletak di desa tanjung limau kecamatan muara badak. Pemandangan semak bakau dan padang rumput yang hijau terbentang ketika anda tiba di pantai ini.
Jika anda ingin menghabiskan malam sambil menikmati pemandangan malam di pantai pangempang, anda tidak perlu khawatir karena pihak pantai pangempang menyediakan fasilitas seperti pondok atau gazebo yang dapat anda sewa tidak hanya itu, anda akan diberikan sarapan dengan menu ikan bakar atau goreng ketika menginap disini.
Baca juga: Rekomendasi Oleh-oleh Asal Samarinda
Itulah Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Samarinda yang wajib anda kunjungi ketika musim liburan datang. Wisata alam menjadi pilihan terbaik untuk mengobati penat selain biaya yang lebih murah, anda dapat merasakan sejuknya udara dari alam terbuka.
Wisata Malam Yang Menyenangkan di Alun-Alun Kidul Yogyakarta
8 Fakta Unik Tentang Gentala Arasy Jambi
Cara Ampuh Meningkatkan Produksi Kelapa Sawit
5 Fakta Unik Wisata Adat ‘Rambu Solo’ Pemakaman Mewah Khas Makassar
Cara Ampuh Meningkatkan Produksi Kelapa Sawit
Wisata Malam Yang Menyenangkan di Alun-Alun Kidul Yogyakarta
3 Rekomendasi Wisata Sejarah di Ternate
10 Tempat Wisata Murah di Palangkaraya